News Breaking
Live
wb_sunny

PWI Cilegon Audiensi dengan DPC INFA Merak-Bakauheni, Hasyir: Wartawan itu Mitra

PWI Cilegon Audiensi dengan DPC INFA Merak-Bakauheni, Hasyir: Wartawan itu Mitra


Spiritnews.media - Merak | Indonesian National Ferryowner Association (INFA) DPC Merak-Bakauheni menerima kunjungan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon, Jumat (13/12/19). Kunjuangan untuk yang pertama kalinya tersebut adalah agenda audiensi PWI dalam rangka menjalin senergitas antara asosiasi-asosiasi yang ada di pelabuhan penyeberangan lintasan Merak-Bakauheni.

Dalam audiensi tersebut, Ketua DPC INFA Merak-Bakauheni, Hasyir Muhammad, SH.MH menyampaikan hal-hal terkait asosiasi yang saat ini dipimpinnya itu. Hasyir menjelaskan bahwa INFA beranggotakan 4 perusahaan pelayaran (operator kapal ), saat ini berjumlah 14 kapal Ferry.

"Pada intinya INFA menginginkan pelayanan kepada pengguna jasa harus diutamakan, karna pengguna jasa adalah raja,” ujarnya.

Pelayanan utama tersebut, lanjut Hasyir, seperti servis yang layak di atas kapal dan bagaimana pengguna jasa tersebut nyaman dan mendapat kepuasan.

“Hal-hal seperti itulah yang dilakukan INFA,” kata Direktur Operasional PT Munic Line ini.

Meskipun menurut kacamata INFA pelayanan operator sudah baik, namun, naun Hasyir tetap berharap operator pelabuhan dalam hal ini ASDP untuk selalu meningkatkan pelayanan lebih baik lagi.

Hasyir juga mengaku tidak asing dengan teman-teman wartawan. Baginya, wartawan adalah mitra sekaligus sahabat.

“Dengan diskusi seperti ini, akan terjalin hubungan baik, juga dapat menyampaikan hal-hal positif yang layak untuk disampaikan kepublik. Saya berharap, silahturahmi teman-teman wartawan khususnya PWI Cilegon ini kedepannya terjalin komunikasi yang baik,” tutupnya.

Sementara itu, Adi Adam, Ketua PWI Kota Cilegon didamping Madsari, Sekretaris dan Anggota, mengapresiasi kepada pengurus jajaran  DPC INFA Merak-Bakauheni yang telah menyambut baik  PWI Cilegon dalam rangka audiensi ini.

Lebih lanjut, Adi Adam, mengucapkan terimakasih kepada DPC INFA Merak-Bakauheni  semoga dengan adanya silahturahmi ini antara PWI Cilegon dan INFA khususnya selalu berjalan dengan baik, harmonis dan terjalin kemitraan.

"Kami juga selaku jurnalis dapat memantau kegiatan pelayanan dari teman-teman INFA karena asosiasi ini  bagian dari pelayan pengguna jasa. Dan sebentar lagi ada momen Natal dan Tahun Baru (NATARU)," kata Adi.

Adi berharap semua operator kapal yang ada di pelabuhan penyebrangan Merak -Bakauheni ini supaya saling memberikan informasi yang berkaitan dengan pelayanan, baik itu suatu gagasan supaya dapat dipublikasikan. [*]

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar