News Breaking
Live
wb_sunny

PWI Kota Cilegon dan Dishub Cilegon Gelar Pertandingan Persahabatan Futsal

PWI Kota Cilegon dan Dishub Cilegon Gelar Pertandingan Persahabatan Futsal


SpiritNews.Media | CILEGON - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cilegon, menggelar pertandingan persahabatan Futsal di lapangan Premiere, Kecamatan Jombang, Rabu (18/3).

Pertandingan ini dalam rangka menyambung tali silaturahmi sebagai mitra kerja antara wartawan dengan pegawai Dishub Kota Cilegon.

Dalam pertandingan persahabatan Futsal antara PWI dan Dishub sangat sengit, jual beli seranganpun terjadi dan berakhir dengan skor imbang 5 - 5.

Ditemui Ketua PWI Kota Cilegon Adi Adam sebagai kapten Tim mengatakan, pertandingan ini bukan soal menang atau kalah, tetapi silaturahmi yang dikedepankan.

"Bukan soal menang atau kalah, tapi silaturahminya. Jadi tidak hanya di jam kerja saja bisa silaturahmi, di luar jam kerja kita bisa bertemu dan olahraga bersama," katanya.

Selain silaturahmi juga, Diungkapkan Adam, olahraga juga membuat badan sehat dan kekuatan fisik juga meningkat.

"Kita akan rutin seminggu sekali, dan semoga kita juga bisa bersilaturahim dengan mitra kerja kita yang lainnya," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan kepala Seksi Pengendalian dan keselamatan lalu lintas Faturohman sebagai Kapten Tim dari Dishub menuturkan, menyambung tali silaturahmi, tidak hanya pada saat jam kerja saja, di luar jam kerjapun perlu dilakukan.

"Kita pererat tali silaturahmi di luar jam kerja, keseruan saat bertanding membuat kita saling mengenal dan diharapkan bisa terjalin persahabatan antara wartawan dengan kami pegawai Dishub Kota Cilegon," katanya.

Bicara soal pertandingan persahabatan antara PWI dan Dishub dijelaskan Fatur, sama - sama punya kemampuan, sehingga saling serangpun terjadi dan berakhir dengan skor imbang.

"Tadi mainnya serius namun santai dan menghasilkan skor imbang, dan keseruanpun terjadi di lapangan," jelasnya.(A).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar