News Breaking
Live
wb_sunny

Keluarga H. Tubagus Aat Syafa'at Berbagi Zakat

Keluarga H. Tubagus Aat Syafa'at Berbagi Zakat



SpiritNews.media | (Cilegon) Keluarga besar H. Tubagus Aat Syafa'at dalam hal ini diwakili oleh anak Pertamanya yaitu Ratu Ati Marliati, melakukan pembagian 6.500 Zakat untuk Lima Kecamatan di Cilegon, berupa satu karung beras dan uang tunai. Sabtu, (16/05/2020)


Dalam sambutannya, Calon Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan merupakan Bansos(Bantuan Sosial) seperti yang dilakukan oleh Pemerintah.


"Ini bukan Bansos seperti yang dilakukan Pemerintah tetapi ini adalah biasa saya setiap tahun keluarga besar saya(TB Aat Syafa'at) membagi zakat, jadi tidak ada unsur politik," ujarnya


Dulu, lanjut Ati, memfokuskan membagikan zakat tersebut hanya di satu Kecamatan yaitu Kecamatan Jombang.


"Tapi alhamdullilah dengan seiring waktu dan rizki yang ada saya sepakat bahwa akan memberikan kepada lima Kecamatan," jelasnya


Ia juga mengatakan, pihaknya belum melakukan pemerataan pembagian zakat di setiap Kecamatan yang ada di Cilegon, karena dinilai pemberian - pemberian zakat baik dari pengusaha, BUMN, BUMD dan lainnya sudah cukup.


"Pertama Jombang, lalu untuk di Kecamatan Cibeber karena penduduknya cukup banyak, kemudian ada di Citangkil dan Cilegon," ungkapnya


Ati berharap, zakat yang diberikan oleh keluarga besarnya bisa di jadikan manfaat untuk kebutuhannya. 


"Mudah - mudahan pemberian zakat ini tidak dijadikan ria, insyallah tidak ada niatan apa - apa selain saya melakukan ini karena tuntunan agama," harapnya. (Red)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar