Sambut Tahun Baru ; Jam Gadang dan Objek Wisata Bukittinggi Tutup
SUMBAR - Kawasan Jam Gadang dan objek lainnya di Kota Bukittinggi ditutup menjelang dan menyambut tahun baru 2021.
Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias , SH pada wartawan Rabu tgl 30/12 di Balaikota mengatakan, Jam Gadang Kota Bukittinggi di tutup dan diselimuti dengan kain putih. Sehingga tidak terjadi kerumunan massa saat pergantian tahun baru.
Kebijakan yang dilakukan pejabat nomor satu Bukittinggi mengacu Surat Kapolri dan Edaran Gubernur Sumatra Barat Irwan Prayitno untuk tidak menciptakan klaster baru penyebaran covid 19.
Ramlan didampingi Forkompinda , mempertegas menghindari muncul nya kerumunan dan klaster baru , semua objek wisata ditutup , sekaligus rumah makan. Mereka dapat melayani pembeli dengan membungkus makanan dan dibawa pulang., jelas Ramlan.
Ramlan juga menegaskan,dengan ditutupnya objek wisata berdampak terhadap Pendapatan Asli Daerah ( PAD) Kota Bukittinggi .Sejak Maret sampai sekarang terjadi penurunan 60 persen PAD dari sektor kunjungan wisatawan .
Walikota menghimbau warga kota untuk memahami kondisi Kota Bukittinggi. Patuhi protokol Kesehatan untuk mencegah penyebaran virus Covid -19.
Penutupan.objek wisata dan lokasi Jam Gadang dimulai tgl 31/12 sampai tgl 3/1- 2021 .(Sumbar_Siberindo)
Posting Komentar