News Breaking
Live
wb_sunny

Lingkungan Suka Mulya RT 003/007 gelar perayaan ISRA MI'RAJ Nabi MUHAMMAD SAW

Lingkungan Suka Mulya RT 003/007 gelar perayaan ISRA MI'RAJ Nabi MUHAMMAD SAW

SpiritNews.Media (Merak) - Lingkungan Suka mulya 003/007 kelurahan Mekarsari Kecamatan Pulomerak Cilegon  Banten. mengadakan acara Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Acara dimulai pukul 15.30 WIB rangkaian acara diawali dengan Sholawat yg di iringi oleh hadroh dilanjutkan dengan tarian islami yg dimeriahkan dari anak-anak sampai hingga orang dewasa.(05/04/2022).

Pelaksanaan acara Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) yakni ISRA MI'RAJ berlangsung di lapangan voly kencana yang berada di lingkungan suka mulya tersebut bertemakan *Mari kita Tingkatkan iman dan taqwa dengan menjaga persatuan dan kesatuan umat.

Mufriadi selaku ketua panitia pelaksana PHBI mengatakan bahwa acara Isra Mi'raj ini sudah berlangsung tiap tahun, dengan tujuan untuk lebih mencintai dan mendalami makna dari Isra’ Mi’raj sebagai perjalanan panjang Nabi Muhammad SAW. 

“Jika kita meresapi makna dari Isra’ Mi’raj, maka kita akan tahu begitu pentingnya melaksanakan perintah sholat lima waktu sebagai bukti bahwa Allah itu Maha Pemurah Maha Penyanyang.Saking murahnya,"Pungkas Mufriadi saat berada di lokasi acara Isra Mi'raj.

Tak lupa juga Sefudin yang biasa panggil dengan sebutan di lingkunganya yakni remon selaku ketua pemuda di lingkungan suka mulya, memberikan apresiai kepada Panitia Acara dan seluruh masyarakat serta jajaran lain yang sudah antusias serta mendukung acara Isra Mi'raj hingga acara berjalan lancar.

"Saya sangat meng apresiasi atas kerja keras panitia dan seluruh masyarakat khususnya di Lingkungan suka mulya ini yang sudah bekerja keras dari awal sampai akhir acara, Dan tak lupa juga ucapan terima kasih kepada padepokan jambe wulung, sumur kijen yg tergabung di Bandrong yg sudah bekerjasama untuk mendukung acara ini". Ujar sefudin (remon).

Susunan acara peringatan tersebut meliputi pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, tausiyah Isra’ Mi’raj dari KH Habibi LC  (KI jangkrik) diakhiri dengan penutupan. Dalam pelaksanaannya ditampialkan juga grup Hadroh putra dan putri yang membuat acara lebih meriah dan pelaksanaan pun berjalan dengan lancar hingga akhir acara. (Wahyu).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar