Mengharukan, Doorprize Umroh Dipersembahkan Untuk Ayahnya
SpiritNewsMedia (Sentul) - Analia Hartini perempuan kelahiran Ciamis Jawa Barat yang sehari-hari bekerja sebagai pustakawandi perpustakaan Universitas Serang Raya (UNSERA) Banten, baru saja menyelesaikan shalat Ashar di Mushola Taman Budaya Sentul, Bogor. Selasa, 24/12/2024
Setelah melipat mukena, ia pun bergegas menuju aula, tempat rekan-rekan kerjanya berkumpul.
Degup jantungnya berdetak kencang, Karena sesaat lagi panitia corporate gathering Unsera akan membacakan siapa yang akan mendapatkan 29 doorprize. Doorprize tersebut memang ditunggu-tunggu 197 peserta yang terdiri dari dosen dan pegawai Unsera.
Baru saja Analia duduk dihimpitan teman-teman, tiba-tiba namanya dipanggil melalui pengeras suara.
“Pemenang utama doorprize umroh gratis jatuh pada Analia Hartini,“ kata pembawa acara.
Sontak, suasana aula riuh oleh tepuk tangan. Terlebih lagi bagi Analia biasa ia disapa Ana, wajahnya tersenyum sumringah terliput bahagia. Matanya berkaca-kaca. Sesekali, ia menyeka matanya karena basah dijatuhi air mata.
Rektor Unsera Abdul Malik, menyerahkan sertifikat bertuliskan gratis umroh kepada Ana didampingi Wakil Rektor Unsera Kamil Husain dan Denny Kurnia.
Tiket umroh gratis senilai Rp27,5 juta diberikan oleh Bank Syariah Indonesia (BSI), perusahaan travel haji dan umroh Rahmatoellah Semesta Alam (RSA), Dian Lestari, dan PM Net.
Saat Warek Kamil Husain menanyakan akan diapakan doorprize umroh gratis tersebut? Spontan, Ana menjawab, tiket umroh tersebut akan berikan kepada ayahnya.
“Bagi saya orang tua adalah yang utama. Insyaallah, bila diberi rejeki lebih oleh Allah SubhanahuWataala, saya dan keluarga akan menyusul,” ujar Ana
Analia kelahiran 26 April 1997, merupakan anak dari Suhermandan Anis Sopiah. Anak pertama dari 3 bersaudara itu, sejak awal meniatkan diri, bila dapat doorprize umroh akan diberikan kepada orang tuanya.
“Alhamdulillah, doa yang saya panjatkan sewaktu shalat Asharlangsung Allah kabulkan seketika. Sekali lagi, saya bersyukuratas rejeki yang Allah berikan. Akhirnya, saya bisamemberangkatkan ayah saya ke tanah suci,” tambahnya.
Tak lupa pula, Ana mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Yayasan Pendidikan Informatika, seluruh pegawai Unsera, dan sponsor umroh gratis.
Ana mulai mengabdi di Unsera sejak Februari 2022. Sebagai pegawai Unsera, ia ikut saat Unsera menyelenggarakan Corporate Gathering Unsera 2024 yang diadakan di Taman Budaya Sentul, Bogor pada 24 Desember 2024. Acara corporate gathering dilepas Ketua Yayasan Pendidikan Informatika Mulya R. Rachmatoellah dan Rektor Unsera Abdul Malik dari halaman Kampus Unsera Kota Serang.
Menurut Abdul Malik, tujuan corporate gathering untuk memperkuat talisilaturahmi keluarga besar Unsera dan perayaan ulang tahun Unsera ke-16. (Media/red)
Posting Komentar